WEBINAR Kewirausahaan
Rabu, 15 Juli 2020. GenBI divisi kewirausahaan komisariat IAIN Palangka Raya mengadakan seminar daring di aplikasi Google Meet. Pemateri dibawakan oleh pengusaha-pengusaha muda kreatif Palangka Raya, yakni Muhammad Wahyuni, S.E. Sebagai CEO @MW_Project. Serta Akhmad Faisal, S.E. Sebagai CEO @amarentcar @pentol_reborn. Seminar dengan mengusung tema seminar motivasi kewirausahaan dan strategi bisnis di masa pandemi covid-19 ini dihadiri oleh 71 audience dari seluruh wilayah di Indonesia, seperti mahasiswa President University, UMM, UNNES, dll.
Pemateri yang juga demisioner GenBI divisi kewirausahaan ini banyak menyampaikan pengalaman kewirausahaan pemateri dan direfleksikan pada situasi pandemi saat ini. Bagi speakers pemuda dengan penuh akan kreativitas dan inovasi seharusnya dapat survive dalam menghadapi situasi sekarang. Banyak ide-ide baru yang dapat dicoba oleh pemuda ke depannya agar dapat dikembangkan sebagai bisnis kreatif yang menguntungkan. Oleh karena itu, pemateri juga memposisikan diri mereka sebagai motivator kewirausahaan agar audience dapat mencoba untuk berbisnis kreatif sebagaimana yang dilakukan oleh pemateri. Diharapkan program kerja ini dapat memotivasi dan membangkitkan usaha pemuda bahkan di masa pandemi sekarang.
Comments
Post a Comment