GenBI Support UMKM

Divisi Kewirausahaan komisariat IAIN Palangka Raya menjalankan program kerja yakni GenBI Support UMKM guna membantu dalam mempromosikan produk UMKM di Palangka Raya secara daring. Program kerja ini dijalankan dengan Sistem pendaftaran secara daring untuk UMKM dengan rata rata 1000 pengikut akun instagram, lalu dipromosikan pada akun genbi kalteng, @genbi.kalteng.
kuota yang Divisi Kewirausahaan sediakan ialah sebanyak 20 UMKM. Rencananya akan diadakan untuk GenBI Support UMKM part II, mengingat masih banyaknya UMKM yang berkeinginan untuk mendaftar. Program kerja ini dengan 20 UMKM yang telah mendaftar  dijadwalkan mulai pada bulan Juli dengan 13 UMKM dan bulan Agustus dengan 7 UMKM yang di promosikan. Sebagai contoh penggiat UMKM yang telah mendaftar pada program kerja ini seperti, Tosuka Caffe, Meine welt, Dapur S'best, Jamur tiram elite pky, Huda Tour and Travel, serta masih banyak lagi.
Proker GenBI Support UMKm bertujuan untuk men-support UMKM supaya para UMKM tetap semangat dan tidak putus asa karena adanya pandemi covid-19 ini , dampak yang diharapkan semoga proker ini membantu para umkm yang terdampak covid 19 ini agar penjualannya terbantu dan pendapatannya mulai stabil, sekalian membantu mengenalkan jualannya ke masyarakat yang barangkali selama covid ini mereka susah untuk mempromosikan jualannya karena tidak bisa mempromosikan seperti biasanya dan mengharuskan untuk mempromosikan online dan barangkali kurang luasnya pengikut di akun Instagramnya yang menjadi kendala mereka dalam mempromosikan jualannya. Nah maka dari itu program kerja ini membantu dengan mempromosikan produk UMKM di akun instagra dan status WhatsApp anggota GenBI.

Gambar 1. Testimoni Penggiat UMKM atas Program Kerja GenBI Support UMKM

Comments

Popular posts from this blog

GenBI KalTeng Raih kejuaraan tingkat Nasional pada Virtual Leadership Camp Nasional 2020

GEMA RAKYAT (GenBI Menyapa Masyarakat)

Jamu Sebagai Langkah Bisnis di Tengah Pandemi